Realme GT Neo 5 Resmi Meluncur 9 Februari 2023, Bawa Pengisian Daya Super Cepat 240W, Berapa Harganya?

- Selasa, 31 Januari 2023 | 10:39 WIB
Realme GT Neo 5 Resmi Meluncur 9 Februari 2023, Bawa Pengisian Daya Super Cepat 240W, Berapa Harganya? (TENAA)
Realme GT Neo 5 Resmi Meluncur 9 Februari 2023, Bawa Pengisian Daya Super Cepat 240W, Berapa Harganya? (TENAA)

AYOTEKNO.ID – Awal bulan ini, Realme mengkonfirmasi akan mengumumkan Realme GT Neo 5 pada bulan Februari.

Sekarang dilansir dari Gizmochina, Selasa (31/1/2023), merek tersebut merilis konfirmasi resmi bahwa Realme GT Neo 5 akan diluncurkan di China pada 9 Februari 2023, pukul 14.00 waktu setempat.

Seperti yang diungkapkan laporan sebelumnya, Realme GT Neo 5 kemungkinan akan dipamerkan di pameran dagang teknologi Mobile World Congress (MWC) 2023, yang akan diadakan pada akhir Februari.

Tanggal peluncuran yang dirilis oleh Realme menegaskan kembali bahwa Realme GT Neo 5 akan mendukung pengisian cepat 240W.

Baca Juga: Samsung Galaxy S23 Series Akan Hadirkan Prosesor Snapdragon 8 Gen 2 Edisi Khusus, Seperti Apa Kemampuannya?

Poster peluncuran Realme GT Neo 5 di China
Poster peluncuran Realme GT Neo 5 di China

Laporan tersebut juga mengatakan bahwa Realme GT Neo 5 kemungkinan tiba dalam dua varian baterai, yakni baterai 4.600mAh yang menawarkan pengisian cepat 240W, dan varian baterai 5.000mAh dengan pengisian cepat 150W.

Realme GT Neo 5 kemungkinan akan menggunakan desain belakang yang berbeda, tetapi spesifikasi lainnya kemungkinan besar akan sama pada kedua varian baterai.

Bocoran Spesifikasi Realme GT Neo 5

Baca Juga: Kendaraan Listrik Pertama Xiaomi, MS11 Segera Diluncurkan, Bocoran Desainnya telah Muncul

Realme GT Neo 5 diharapkan memiliki panel OLED 6,74 inci dengan desain punch-hole untuk menampung kamera depan.

Layar ini akan menawarkan resolusi 1.5K dan kecepatan refresh 144Hz. Untuk keamanannya, ponsel itu akan dilengkapi dengan pemindai sidik jari di bawah layar.

Untuk menunjang kinerjanya, Realme GT Neo 5 akan menggunakan chipset Snapdragin 8 Plus Gen 1 versi underclocked.

Chipset tersebut didukung dengan RAM LPDDR5 hingga 16 GB dan penyimpanan UFS 3.1 hingga 1 TB. Di bagian perangkat lunak, diharapkan tiba dengan OS Android 13 berbasis Realme UI 4.0.

Halaman:

Editor: Kukuh Tri Laksono

Sumber: Gizmochina

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X